• Skip to primary navigation
  • Skip to content
  • Skip to primary sidebar

Blog kopi paling enak

Minum kopi Indonesia paling enak setiap hari

Main navigation

  • Beranda
  • kopi enak
  • seduh kopi
  • kedai kopi

Rahasia di Balik Gambar Cangkir Kopi

27/03/2015 | Kuda | kopi enak

 
gambar cangkir kopi 234

Gambar cangkir kopi, biji, pohon, petani, dan bentangan alam terus bermunculan di media sosial.

Tak lupa, atmosfer kedai kopi. Tema-tema inilah yang biasanya dijadikan komunikasi visual tentang kopi.

Nah, salah satu media sosial yang paling oke jadi saluran gambar cangkir kopi dan kawan-kawannya adalah Instagram. Kita pasti sering melihat linimasa riuh rendah dengan gambar cangkir kopi dan isinya. Ada pula istilah lucu sekarang, “peminum kopi generasi Instagram”–yakni mereka yang kerap posting minuman kopi yang  mereka beli.

Namun, ternyata aktor-aktor kopi mulai dari petani hingga barista pun tekun mengunggah gambar-gambar indah terkait genus coffea ini. Gambar-gambar inilah yang membuat cerita tentang kopi lebih hidup. Apa saja rahasia yang hendak mereka ceritakan?gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

klinikkopi

“Kopi tanpa narasi, hanyalah air berwarna hitam…”. Begitulah ujar si pemilik akun, Pepeng dalam wawancaranya dengan harian Kompas. Klinik Kopi adalah layanan kopi di Yogyakarta yang mengkhususkan proses mulai dari biji hingga minuman terseduh di depan pelanggan. Klinik Kopi bisa menceritakan asal segelas kopi. Siapa petani yang menanamnya? Bagaimana prosesnya? Kondisi alamnya? Seluruh narasi tersebut juga dilengkapi foto yang indah!

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

abcd_coffee

Tak hanya gambar cangkir kopi. Kios di Pasar Santa, Jakarta ini juga menyediakan kursus menyeduh dan apresiasi kopi. Alat, cara, dan kegembiraan menyeduh kopi ada di Instagram mereka. Terkadang ada juga selebritas nyempil sambil ngopi. Cekidot!

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

mirayudha

Mira Yudhawati adalah salah satu persona di dunia kopi Indonesia. Ia adalah Q-grader (ahli pencicip kopi arabica) yang suka melanglang buana demi pekerjaannya. Dari kedai ke kedai hingga tempat kopi ditanam, perjalanannya sering ia bagi melalui Instagram. Siapa yang tak mau cerita kopi dengan bonus pemandangan yang indah?

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

kopigue

“Roasting anytime, brewing anywhere, serving anybody”–begitulah klaim si pemilik akun Instagram kopigue. Saya senang melihat gerilya dan imaji-imaji yang ia unggah. Sepertinya ia ingin menyatakan bahwa kopi di Indonesia adalah milik kita semua. Ada ajakan berkolaborasi sambil belajar terus tentang kopi. Oh ya, ternyata “kopigue” adalah kepanjangan, maksudnya kopi guerilla, hehe.

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

toniwahid

Semua tentang kuliner dan kopi. Toni juga adalah salah satu persona di dunia kopi Indonesia. Ialah yang membangun perpustakaan kopi dalam blognya: Cikopi. Perjalanan, kedai kopi, gambar cangkir kopi, hingga seduhan yang ia sruput amat menarik untuk kita simak.

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

warkopmechanics

Semua tentang alat kopi. Lupakan biji kopinya. Mulai dari sekrup, tuas, dan mesin kopi ada di feed Instagram si warkopmechanics ini. Melihat Instagramnya, kita diajarkan cara melihat kopi dari sisi yang lain. Ternyata ada yang sungguh berdedikasi membangun dan mengerti alat mesin kopi. Semua itu demi secangkir kopi yang sedap.

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

kulikopi

Ini akun sang punggawa abcd_coffee. Ia berjalan, berkelana. Selalu melibatkan kopi. Dari Brazil ke Jepang, Thailand, putar balik di Jakarta. Hanya satu kata: follow!

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

spipetani

Akun ini milik Serikat Petani Indonesia, yang anggotanya juga menghasilkan kopi. Mau lihat sudut pandang kopi dari sisi produsen? Atau bagaimana sih aktivitas dan semangat petani setiap hari? Ternyata petani juga bisa menyajikan gambar-gambar yang enak dilihat. Plus menambah semangat!

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

anak.kopi

Gambar-gambar cangkir kopi yang elegan berpadu dengan latar yang rancak. Jangan lupa sediakan ruang putih untuk estetika. Inilah salah satu akun Instagram dengan sajian kopi yang enak dipandang mata. Postinglah dengan tagar #anakkopi. Jika gambar Anda cukup bagus, mereka tak akan segan untuk mengunggahnya.

gambar cangkir kopi dan lebih: daftar Instagram terkait kopi Indonesia

philo_coffee

Sebagai salah satu pionir tentang kopi di Indonesia, Philo pun tak mau ketinggalan soal komunikasi visual. Belajarlah tentang kopi dari gambar-gambar mereka. Simak cara menyeduh yang benar. Temukan alat-alat perlengkapan kopi yang ciamik. Semua dalam satu akun Instagram!

———-

Baca sebelumnya: 5 Alasan Logis Jangan Minum Kopi Luwak

Atau: Terbukti: Manfaat Kopi untuk Kesehatan

Comments

comments

Kategori : kopi enak

 

Berikan Komentar Anda

Cancel reply

Alamat email anda tidak akan ditampilkan.

Primary Sidebar

Artikel terbaru

  • Milenial yang Rakus Kopi
  • Kopi dan Perubahan Iklim
  • kopi aneh sedunia 4 Kopi Aneh Sedunia, Ini Dia Daftar Lengkapnya
  • resep kopi enak Resep Kopi Enak: Membuat Cappuccino di Rumah
  • resep kopi Resep Kopi Ciamik: “Polished Immersion”
  • kedai kopi Temukan Kedai Kopi Paling Enak di Twitter!
  • biji kopi Biji Kopi: Semua yang Harus Kita Ketahui dari Buah hingga Siap Seduh

Komentar terbaru

  • Blog Kopi on Milenial yang Rakus Kopi
  • Andrew Kurnia WInarta on 5 Alasan Logis Jangan Minum Kopi Luwak
  • merlyn on 4 Menit Cara Membuat Kopi Tubruk Paling Enak
  • Elmi on 4 Menit Cara Membuat Kopi Tubruk Paling Enak
  • Aswa Coffee on Milenial yang Rakus Kopi

Artikel Populer

cara membuat kopi tubruk
seduh kopi | oleh Kuda

4 Menit Cara Membuat Kopi Tubruk Paling Enak

Cara membuat kopi ada macam-macam. Kali ini kita akan coba yang paling gampang: kopi tubruk! Seperti namanya, tubruk intinya adalah cara membuat kopi yang menubrukkan kopi dan air secara langsung. Sederhana! Kopi terendam (dengan metode immersion) dan ...

penggiling kopi
kopi enak | oleh Kuda

5 Penggiling Kopi untuk Investasi Ngopi Terbaik

Selamat datang di tulisan lanjutan menyoal penggiling kopi dan investasi ngopi! Kita tahu bahwa penggiling kopi ada di puncak investasi kegiatan ngopi di rumah--dan bahkan di kedai. Alat inilah yang berada di tengah-tengah biji kopi sangrai ...

resep kopi enak
seduh kopi | oleh Kuda

Resep Kopi Enak: Membuat Cappuccino di Rumah

Pengen menikmati secangkir cappuccino spesial? Anda tak harus repot-repot datang ke kedai kopi. Kami punya resep kopi enak tersebut. Asyiknya lagi, kita bisa meramu sendiri resep ini di rumah. Sederhananya, cappuccino adalah minuman berbasis espresso dan ...

biji kopi
kopi enak | oleh Kuda

Biji Kopi: Semua yang Harus Kita Ketahui dari Buah hingga Siap Seduh

Kita pengen ngopi. Lalu keluarkan biji kopi dari bungkus. Beberapa keluarkan bubuk kopi. Giling, seduh, seruput. Tapi tak tahu bagaimana ia diolah. Yuk kita belajar bersama, apa yang harus kita ketahui dari buah kopi hingga ia siap ...

kopi enak 234 - kopi untuk idiot
kopi enak | oleh Kuda

Kopi untuk Idiot: 11 Hal Dasar untuk Kopi Enak

Baru-baru ini teman saya menanyakan hal yang bikin saya berbinar-binar. Ia bertanya, "Apa sih yang bikin kopi itu enak?" Pertanyaan sederhana. Tapi memang itulah yang kerap bikin orang penasaran. Kenapa jadi banyak orang suka ngopi? (Dengan pertanyaan ...

bengkulu surga kopi
kopi enak | oleh Kuda

Bengkulu Punya Surga Kopi, Tapi...

Nun jauh di Bengkulu, terletaklah Gunung Kaba. Orang-orang menyebutnya surga kopi. Tingginya sekitar 1.952 meter di atas permukaan laut (mdpl). Gunung ini telah menjadi pusat kegiatan petani Bengkulu sejak pascareformasi. Kawasan di sekitar Gunung Kaba merupakan lahan pertanian ...

Laman

  • Tentang Kopi
  • Kontak Kopi

Related Posts

  • kopi solok

    Menguak Misteri Kopi Solok

  • bengkulu surga kopi

    Bengkulu Punya Surga Kopi, Tapi…

  • secangkir kopi rasuna wahana

    Secangkir Kopi Kelas Dunia Seharga Rp 10.000

kopikopikopi

Berkecimpung dengan petani lebih dari 10 tahun, ngeh sedikit tentang pertanian di dunia serta isu-isunya, membuat saya beranikan diri berbagi di sini. Semoga bisa jadi ajang silaturahmi, berbagi pengetahuan, agar kopi Indonesia bisa lebih baik. Karena kopi Indonesia itu mantap sekali. Tak bosan-bosan untuk dicecap, karena banyak sekali ragamnya. Dalam sejarahnya. Budaya kita. Panggil saja Kuda-atau Ikhwan. Saya sering nongkrong di kedai-kedai kopi di sekitar Jakarta. Semoga saat membaca halaman ini, Anda sudah ngopi.

  •  

instagram

Load More...
Follow on Instagram

Copyright 2021 © kopikopikopi.com · All Rights Reserved ·